Tuesday, November 27, 2007

Thirty Three


Voila... At 00.00 today when I was fall asleep on my bed while my wife still busy on the comp with her job, I was shocked by a song, a birthday song exactly, that sang by my wife, my brother and my sister.
They bring with them a birthday cake (that I don't even know when was my wife bought it) with candles on it (for sure that candle mark my 33 years old). And a handycam to shoot me when I got shocked and still sleepy. Oh yes, one of my lovely dogs, we name it Douglas (no hurt feeling guys...!) join us in the celebration.
Terharu juga rasanya, bagaimana merayakan ulang tahun bersama orang-orang yang kita sayangi. Pertama kali merayakan ulang tahun bersama istri, merayakannya bersama adik setelah hampir puluhan tahun merayakan sendiri-sendiri. Dengan sedikit kecupan disana-sini, sebuah permintaan, dan sedikit menikmati cake-nya, lalu semua kembali tidur karena emang udah malam.
Lalu ketika bangun kembali, dalam kondisi yang belum sepenuhnya pulih, mendapatkan ucapan selamat dari mertua dan ipar-ipar. Tak ketinggalan, beberapa sms masuk untuk mengucapkan selamat. Kembali rasa haru meliputi dada.
Semua ini menyadarkan aku (lagi) betapa berartinya hidup ini. Betapa masih banyak orang yang menyayangi aku, terlepas dari apapun kondisiku, kekuranganku atau apalah. Tersadar betapa Tuhan juga masih menyayangi aku, karena masih ada kesempatan yang diberikan untuk menjalani hidup. Betapa kadang aku lupa bersyukur, lupa berterima kasih, mungkin malah terlalu banyak mengeluh karena hal-hal yang sebetulnya "not worth it" untuk dijadikan masalah yang terlalu membebani.
Suka atau tidak, kita kadang sering menilai sesuatu, baik itu materi ataupun imateri dari sudut pandang kita sendiri. Kita lupa bahwa setiap individu memiliki sudut pandang yang berbeda. Akhirnya kita cenderung mengeluh dengan kondisi kita, menyumpahi nasib kita. Padahal disana masih banyak yang lebih tidak beruntung dibandingkan kita. Kita lupa bersyukur, bersyukur bahwa kita masih diberikan kesempatan untuk menikmati hidup ini.
Ah... Teori seperti ini sudah banyak... Yah, at least aku mengingatkan diriku sendirilah. Yang tidak setuju tidak apa-apa karena seperti yang telah kukatakan tadi, semua orang berhak memiliki sudut pandang yang berbeda.
Happy 33th Birthday to me...!!!

1 comment:

marketbiz said...

fotomu ngganteng yo le...